Sebelum Menggunakan Masker Telur Putih Kenali Risiko Penggunaannya

Kamis 04-01-2024,17:37 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

Oleskan masker putih telur pada hidung, dahi, di bawah dagu atau area lain yang memiliki masalah komedo, tutup dengan tisu dan tunggu hingga kering. 

Setelah kering, lepaskan tisu dan komedo pasti akan terangkat. Ingatlah untuk mencucinya dengan facewash dan air hangat.

BACA JUGA:7 Langkah Lepas dari Krim Dokter, Jangan Asal Asalan Kalo Gak Mau Begini

4. Mengurangi Minyak Berlebih

Bagi Anda yang memiliki kulit berminyak tidak perlu khawatir, karena masker putih telur terbukti dapat mengurangi produksi sebum berlebih pada wajah. Albumin dalam putih telur mempersempit pembuluh darah di bawah permukaan kulit, sehingga memperlancar aliran darah dan membuat kulit lebih kenyal.

Risiko Masker Putih

Disamping memiliki banyak manfaat, disarankan untuk konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan putih telur sebagai masker.

Selain perlu memerhatikan jenis kulit, masker putih telur juga memiliki beberapa risiko yang perlu diperhatikan, seperti:

  1. Putih telur mengandung bakteri penyebab penyakit, seperti Bakteri ini dapat menyebabkan keracunan makanan apabila tertelan saat menggunakan masker putih telur
  2. Tidak semua resep masker putih telur alami dapat cocok di semua orang. Tambahan beberapa bahan, seperti perasan lemon dan soda kue mungkin justru menyebabkan peradangan pada kulit sensitif
  3. Masker putih telur mungkin bisa menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang yang sensitif terhadap telur

Cara Membuat Masker Putih Telur

Bila Anda tertarik menggunakan putih telur sebagai masker, berikut adalah langkah-langkah dalam membuatnya.

  1. Pastikan muka sudah dicuci dengan bersih
  2. Gunakan telur yang berada di lemari pendingin untuk membuat masker putih telur
  3. Pecahkan telur dan pisahkan putih dan kuning telurnya. Masukkan putih telur ke dalam mangkuk
  4. Kocok putih telur hingga berbuih
  5. Untuk menambah kelembapan wajah, Anda bisa mencampurkan putih telur dengan madu, yogurt tanpa rasa, minyak kelapa, minyak almo, atau alpukat
  6. Gunakan jari atau kapas untuk mengoleskan masker putih telur ke kulit wajah. Hindari menggosok kulit karena dapat menyebabkan iritasi. Iritasi tersebut dapat memicu timbulnya jerawat
  7. Biarkan masker selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat hingga bersih

Demikianlah ulasan mengenai manfaat dan kemungkinan risiko penggunaan masker putih telur.

Jika Anda kesulitan membuat masker putih telur sendiri di rumah, pertimbangkan untuk menggunakan produk perawatan yang mengandung putih telur. Namun, ingatlah untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan dan kondisi kulit Anda.(*)

Kategori :