Ini 4 Rekomendasi HP Samsung Harga 3 Juta Jaringan 5G

Jumat 03-11-2023,20:22 WIB
Reporter : Ahmad Rizal Ramdhani
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Bagi kalian yang memiliki budget sebesar 3 juta namun ingin membeli HP Samsung yang sudah dapat menangkap jaringan 5G bukanlah hal yang mustahil. 

Meski berada di harga 3 beberapa seri HP Samsung memiliki spesifikasi yang cukup gahar seperti diantaranya memiliki ram dan rom yang besar dan memiliki performa yang cukup kencang karena mampu menangkap sinyal 5G.

Nah agar kalian semua tidak salah pilih saat akan memilih saat hendak membeli, berikut rekomendasi empat HP Samsung harga 3 jutaan yang sudah memiliki jaringan 5G:

1. Samsung Galaxy A33 5G

Salah satu HP Samsung yang dapat menjadi pilihan anda di harga 3 jutaan ialah Samsung Galaxy A33 5G. Ya seperti namanya, HP ini sudah mampu menangkap sinyal 5G untuk mempercepat saat mengakses internet. 

Tidak hanya memiliki jaringan 5G Samsung Galaxy A33 5G juga ditunjang dengan chipset Exynos 1280 sebagai mesin pacunya. Dilengkapi dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB membuat ana semakin leluasa untuk menginstal dan menggunakan aplikasi. 

Di sektor kamera, Samsung Galaxy A33 5G juga sudah dilengkapi dengan kamera utama dengan resolusi 48 MP pada kamera utama, 8 MP pada kamera ultra-wide, 5 MP pada kamera makro, dan 2 MP pada kamera depth. Bahkan kamera juga sudah dilengkapi dengan fitur OIS yang dapat menstabilkan video yang diambil bahkan pada resolusi 4K 30 FPS.

Samsung Galaxy A33 5G juga dilengkapi dengan layar ponsel dengan panel Super AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi 1080 x 2400 piksel, yang tentunya akan memanjakan mata anda saat menonton video. 

Layar Samsung Galaxy A33 5G mendukung refresh rate 90 Hz dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5. Ponsel ini ditenagai oleh baterai 5000 mAh dan mendukung teknologi pengisian cepat sebesar 25 watt. 

Untuk harga, dimulai dari Rp 3,9 jutaan.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A14 5G, Hp Mantap untuk Gaming Mulus

2. Samsung Galaxy M33 5G

Untuk pilihan yang selanjutnya ialah, Samsung Galaxy M33 5G yang ditenagai dengan Dapur pacu Galaxy M33 5G ditenagai oleh chipset Exynos 1280 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. HP ini juga mencatatkan skor Antutu yang tinggi, mencapai 409.251 poin. 

Kendati memliki desain yang sederhana, dengan modul kamera berbentuk kotak di bagian belakang, Samsung Galaxy M33 5G memiliki kamera yang cukup bagus dikelasnya yaitu dengan resolusi 50 MP, sensor kedalaman 2 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera ultrawide 5 MP.

Sementara untuk sektor layar, Samsung Galaxy M33 5G dilengkapi dengan layar berponi berukuran 6,6 inci yang menggunakan panel TFT LCD dengan resolusi full HD Plus dan refresh rate 120 Hz dan dilindungi oleh lapisan Corning Gorilla Glass 5 yang tahan terhadap goresan.

Kategori :