Drama Korea Adaptasi Webtoon Terpopuler yang AkanTayang Bulan Oktober

Selasa 10-10-2023,17:30 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Sudah banyak webtoon penulis terkenal yang diadaptasi menjadi drama Korea, salah satunya drama Moving adaptasi webtoon yang berhasil membawa banyak hadiah nominasi kreatif terbaik, penulis terbaik,3 kategori akting, dan efek visual terbaik.

Webtoon yang dikenal dengan komik daring yang dibuat pertama kali oleh industri Korea Selatan, Naver dan menjadi aplikasi baca komik nomor satu dibeberapa negara dan sudah banyak drama korea yang diadaptasi dari webtoon terkenal dan menjadi drama paling ralis.

Bagi pecinta drama dan komik berikut ini adalah drama Korea adaptasi webtoon yang tayang di bulan Oktober 2023.

A God Day To Be A Dog

Drama MBC yang diadaptasi dari Webtoon yang akan tayang pada 11 Oktober 2023 memiliki 14 episode dengan jadwal tayang setiap hari Rabu pukul 21.00 KST.

Adaptasi ini akan mengikuti jalan Webtoon yang memiliki  jalan cerita menggelitik, lucu, dan menarik untuk diikuti.

Dibintangi oleh Cha Eunwoo, Park Gyu Young, dan lee Bo Gyeom.

Drama ini berkisah romansa fantasi tak terduga antara seorang wanita yang hidup dibawah kutukan yang menyebabkan dia berubah menjadi seekor anjing ketika dicium.

Agar terlepas dari kutukan tersebut, satu-satunya yang dapat membantunya mengatasi kutukan itu adalah seorang pria yang takut pada anjing.

BACA JUGA:Drama Korea Paling Ditunggu Bulan Oktober

Perfect Marriage Revenge

Drama MBN mendatang, Perfect Marriage Revenge akan tayang pada 28 Oktober 2023.

Perfect Marriage Revenge dibintangi oleh Jung Yoo Min, Sung Hoon, Oh Seung Yun, Lee Min Young, dan Jin Ji Hae.

Diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama, Perfect Marriage Revenge mengisahkan tentang Han Ji Yoo seorang pelukis perempuan yang diadopsi oleh keluarga pemilik Hanwool Financial Grup.

Namun, Han Ji Yoo tidak dicintai oleh orang tua dan adik perempuannya Han Yoo Ra.

Kategori :