INFORADAR.ID --- Suntuk karena rutinitas beraktivitas, Anda perlu menyisihkan waktu buat refresing untuk mengembalikan semangat. Dan, inilah salah satu lokasi di Sukabumi yang rekomended untuk refresing atau healing bersama teman dan keluarga, yaitu "Di Bawah Bintang Selabintana".
Nama lokasinya terkesan agak aneh dan janggal. Tapi, menunjukkan bahwa lokasi yang dimaksud memang benar-benar terbuka dan saat malam gelap gulita, pengunjung dapat melihat langsung bintang-bintang bertaburan di langit.
H Agung S Pambudi (kiri) berbincang dengan Rudi Susanto di "Di Bawah Bintang Selabintana".
Foto: M Widodo
Lokasinya mudah dijangkau. Dari Kota Sukabumi jaraknya hanya sekitar 7 kilometer ke arah utara. Jalannya menanjak tipis. Mirip jalan dari Kota Bandung ke arah Lembang. Hanya saja, jalannya tidak selebar di Lembang.
Lokasi persisnya di Jalan Raya Selabintana Km 7, Desa Sudajaya Girang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Dalam kondisi tidak macet, lokasi ini bisa ditempuh dengan waktu hanya 15 - 20 menit dari Kota Sukabumi.
Di kanan kiri jalan banyak dijumpai rumah atau bangunan tempo dulu yang besar dan kokoh. Juga, hotel-hotel, villa dan tempat wisata.
Di sebelah utara terlihat samar-samar Gunung Gede Pangrango yang menjulang tinggi. Karena letaknya di ketinggian, suhu udara di Selabintana cukup sejuk di siang hari dan sedikit dingin di malam hari.
"Di Bawah Bintang Selabintana" sendiri merupakan bagian dari Kawasan Hotel Selabintana. Letaknya di bagian belakang. Dan, bagi pengunjung yang membawa kendaraan roda dua maupun empat bisa masuk dan parkir di depan Gapura "Di Bawah Bintang Selabintana" Camping Ground.
-- "Di Bawah Bintang Selabintana dipenuhi pohon-pohon yang menjulang tinggi. Membuat lokasi ini terasa sejuk dan adem.
Foto: M Widodo
Hamparan rumput hijau dan pohon-pohon pinus yang menjulang tinggi seolah langsung menyambut pengunjung. Menyejukkan dan terasa adem.
Begitu masuk ke area Camping Ground, pengunjung langsung disuguhi hamparan tanah lapang dengan rumput menghijau yang luas. Dikelilingi pohon-pohon pinus besar menjulang tinggi.
Sementara di sebelah kanan terdapat beberapa bangunan papan kayu yang di atasnya terdapat tenda-tenda berukuran sedang. Di samping tenda terdapat bangunan permanen yang berfungsi sebagai toilet.