INFORADAR.ID - Kesuksesan merupakan dambaan semua orang, salah satunya bagi pengusaha yang ingin perusahaannya berkembang dan memiliki konsumen dalam jumlah banyak, dan pendapatan yang cukup besar. Tentunya banyak strategi dan cara yang dilakukan setiap pengusaha dalam menggapai kesuksesannya, salah satu cara tersebut yakni melalui program Kredit Usaha Rakyat atau KUR BRI 2023.
Saat ini pemerintah telah mengalokasikan dana 270 triliun, yang disalurkan melalui lembaga keuangan yakni Bank BRI sebagai penyalurnya. Dana tersebut bisa kita dapatkan melalui program KUR BRI 2023. Saat banyak pelaku usaha yang telah menggapai kesuksesannya lewat pinjaman dana KUR BRI.
Untuk mengajukan KUR BRI 2023 bisa datang langsung ke Kantor BRI di masing-masing daerah atau mengajukanya lewat online melalui https://kur.bri.co.id yang merupakan website milik Bank BRI.
Syarat untuk mengajukan KUR BRI, utamanya harus memiliki usaha yang aktif dan sudah berjalan enam bulan. Untuk persyaratan yang harus dipersiapkan yakni, Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha.
Berikut tips sukses mengembangkan usaha lewat pinjaman dana KUR BRI 2023, yang sudah dirangkum oleh Inforadar.id sebagai berikut :
1. Usaha Harus Produktif
Usaha produktif merupakan syarat utama untuk mengajukan KUR, jadi untuk usaha yang sehat merupakan kunci utama dari kesuksesan usaha. Tentunya minimal usaha yang diajukan untuk program KUR BRI 2023 harus sudah berjalan enam bulan lamanya.
BACA JUGA:Tabel KUR BRI, Pinjaman Cepat Mulai Dari Satu Juta Sampai 50 Juta, Segini Angsuran Perbulannya
2. Pinjam Dana Sesuai Kebutuhan
Bagi anda yang hendak mengajukan KUR BRI 2023, pinjamlah dana sesuai kebutuhan. Jangan sampai meminjam di luar kebutuhan dan memberatkannya usaha anda sendiri, jadi untuk meminjam dana sesuaikan dengan pendapatan perusahaan sehingga cicilannya bisa di bayar terbayar lancar.
3. Tentukan Target Pemasaran Produk
Untuk anda yang mengembangkan usaha dengan meminjam dana KUR BRI, tentukan target pemasaran dan pangsa pasar harus jelas. Sehingga dana yang tersedia tidak terbuang sia-sia dan pendapatan usaha juga meningkat.
Itulah tiga tips usaha sukses dengan pinjaman dana KUR BRI, yang pasti jangan takut dan berani untuk memulai dan mengembangkan usaha anda.
Persyaratan KUR BRI sangat mudah, berikut masing-masing dari tiga jenis KUR BRI bagi calon debitur:
Persyaratan KUR Mikro Bank BRI