Pinjam KUR BRI 2023 Khusus TKI Hongkong Berapa Bunga dan Angsurannya

Selasa 03-10-2023,18:30 WIB
Reporter : Nuraini Wildayati Kamilah
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - KUR BRI 2023 menyediakan pinjaman untuk calon TKI Hongkong.

Simak informasi mengenai penerima KUR BRI 2023 bagi calon TKI Hongkong, mulai dari pendapatan, persyaratan dan tabel angsurannya di bawah ini.

Bagi kamu TKI Hongkong yang kebingungan mencari modal biaya tambahan untuk mendukung keberangkatan kerja ke Hongkong bisa ajukan pinjaman KUR BRI 2023.

BRI akan memberikan pinjaman maksimum bagi calon TKI sebesar Rp25 juta per debitur dengan bunga 6% efektif pertahun.

Dikutip dari Quora, Etik Juwita mantan pekerja migran Indonesia di Hongkong selama 2 tahun memberikan pengalam terkait keamanan Hongkong terdahap buruh migran.

"Saya pernah bekerja sebagai TKI di Singapura, Hong Kong dan sekarang di Taiwan. Dari ketiga negara ini, Hong Kong adalah negara yang paling bagus dalam memberikan perlindungan kepada buruh migran (buruh migran dari negara manapun, bukan hanya khusus kepada buruh migran Indonesia)," tulis Etik Juwita.

BACA JUGA:Pinjaman KUR BRI 2023 Untuk TKI Malaysia, Perkiraan Gaji dan Angsurannya

Berdasarkan data BPS, TKI Hongkong menduduki peringkat pertama sebanyak 60 ribu pekerja.

Pendapatan gaji di Hongkong adalah Rp6-7 juta untuk pembantu rumah tangga, sedangkan perawat orang jompo sebesar Rp7-8 juta.

Berikut gaji di Hongkong yang dikutip dari dutaimigrasi.com :

  1. Pembantu Rumah Tangga (PRT) : Rp.6.000.000 – Rp.7.000.000
  2. Perawat Orang Jompo : Rp.7.000.000 – Rp.8.000.000
  3. Operator : Rp.13.400.000
  4. Penerjemah : Rp.20.450.000
  5. Administrasi : Rp.22.420.000
  6. Customer Support : Rp.23.500.000
  7. E-Commerce : Rp.24.200.000
  8. Teknik Mesin : Rp.26.700.000
  9. Telekomunikasi : Rp.29.410.000
  10. Pendidikan dan Penelitian : Rp.29.600.000
  11. Banking : Rp.30.399.000
  12. Buruh Umum : Rp.35.465.000

BACA JUGA:Plafon Pinjaman KUR BRI 2023 Bulan Oktober Segini Angsurannya

Perkiraan gaji di Hongkong ini belum termasuk dengan pengeluaran biaya hidup.

Berikut angsuran KUR BRI bagi penerima KUR TKI Hongkong dengan plafon pinjaman Rp25 juta bunga 0,5% per bulan.

  1. 12 bulan : Rp2.208.333/ bulan
  2. 18 bulan : Rp1.513.889/ bulan
  3. 24 bulan : Rp1.166.667/ bulan
  4. 36 bulan : Rp819.444/ bulan
  5. 48 bulan : Rp645.833/ bulan
  6. 60 bulan : Rp541.667/ bulan

Simak persyaratan calon debitur KUR BRI calon TKI Hongkong yang dilansir dari bri.co.id.

1. Individu (perorangan) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.

Kategori :