INFORADAR.ID - PT Bank BRI sangat getol menyalurkan KUR (Kredit Usaha Rakyat) yang dicanangkan oleh pemerintah pusat. PT Bank BRI menyalurkan KUR BRI 2023 untuk pembiayaan modal kerja atau investasi kepada individu, skala UMKM produktif di seluruh Indonesia.
KUR BRI 2023 yang disalurkan oleh PT Bank BRI tentunya memiliki suku bunga lebih murah ketimbang pinjaman untuk komersil.
Suku bunga KUR BRI 2023 untuk KUR Super Mikro jauh lebih murah karena per tahun hanya sebesar 3 (tiga persen saja). Untuk suku bunga 3 Persen ini khusus untuk KUR BRI Super Mikro dengan plafond pinjaman Rp10 juta.
Untuk mendapatkan KUR Super Mikro sangatlah mudah karena memang PT Bank BRI memberikan kemudahan bagi masyarakat khususnya pelaku UMKM dalam upaya meningkatkan usahanya.
Menurut Manager Bisnis Mikro Kantor Cabang BRI Pandeglang Darmansyah mengatakan, saat ini suku bunga KUR Mikro per tahun sebesar 6 persen.
"Selain KUR Mikro, BRI juga memiliki produk layanan KUR Super Mikro dengan plafond pinjaman sebesar Rp10 juta," katanya, Kamis, 14 September 2023.
KUR BRI Super Mikro memiliki keunggulan yaitu suku bunga rendah. Per tahun untuk debitur mengajukan pinjaman KUR Super Mikro maka suku bunganya hanya 3 (tiga persen).
BACA JUGA:Tabel Angsuran KUR BRI 2023, Bisa Pinjam Rp10 Juta Juta Cicilan Hanya Rp443.206 Per Bulan
"Jadi sangat kecil suku bunganya. KUR Super Mikro ini memang dikhususkan untuk membantu pelaku usaha kecil yang baru memulai usaha," katanya.
Selain suku bunga kecil, dari persyaratan mendapatkan KUR BRI Super Mikro juga sangat mudah. Debitur hanya tinggal menyiapkan identitas diri serta surat keterangan usaha.
"Surat keterangan usaha ini bisa juga dari Kepala Pasar. Apabila memang berjualan atau berdagang di pasar maka akan di ACC karena memang BRI memberikan kemudahan bagi masyarakat membutuhkan tambahan modal usahanya," katanya.
Minimal debitur yang mengajukan pinjaman BRI KUR Super Mikro itu sudah menjalani usahanya kurang lebih selama tiga bulan. Jadi syarat pengajuan KUR Super Mikro ini pas buat debitur baru merintis usahanya.
"Kalau memang sudah membuka usaha selama tiga bulan. Dan membutuhkan modal tambahan bisa mengajukan KUR Super Mikro ke Kantor unit BRI terdekat atau Kantor Cabang BRI Pandeglang," katanya.
Selain syarat tersebut, ada lagi syarat yang memang penting karena sudah masuk dalam peraturan pemerintah terkait SLIK (Sistem Layanan Informasi Keuangan) OJK.
Berikut ini ada 5 kolektibilitas kredit sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 40/POJK.03/2019 tentang Penilaian Kualitas Aset Bank Umum :