Tren Makeup Terbaru, Bakal Booming Tahun 2023

Sabtu 03-06-2023,10:55 WIB
Reporter : Siti Fatimah Azzahro
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Industri kecantikan terus berkembang pesat dari tahun ke tahun, sehingga trend make up setiap tahunnya berbeda.  

Tren makeup pada tahun 2023 tentunya akan berbeda dengan makeup pada tahun sebelumnya.

Karena trend make up menjadi salah satu aspek yang paling dinamis di Indonesia.

Perubahan tren make up sangat signifikan dari penggunaan warna eyeshadow, merk mascara dan lain sebagainya.

Setiap perempuan pasti mencari trend makeup setiap tahunnya, apalagi untuk para modeling atau MUA yang akan memiliki klien di setiap acara.

Dengan begitu pasti para wanita mengikuti trend makeup untuk referensi dirinya dalam bersolek.

Pada tahun 2023 ini, trend makeup tentunya berbeda dengan trend makeup pada tahun lalu, karena perubahan yang dinamis.

Tahun 2023 diperkirakan akan menjadi tahun yang menarik dalam hal tren make-up, dengan penekanan pada inovasi, warna-warna yang mencolok, dan eksperimen kreatif.

Tren warna-warna riasan pada tahun 2023 yaitu warna yang mencolok dan eksperimen kreatif.

Berikut ini trend makeup perempuan tahun 2023:

Tren warna mencolok

Tahun 2023 ini trend makeup akan berpihak pada warna yang cerah dan lebih mencolok.

Karena pada pemain yang bergelut di makeup kebanyakan bereksperimen pada warna yang terkesan crah dan mencolok.

Penggunaan warna makeup mencolok itu seperti penggunaan eyeshadows yang berwarna kuning neon, merah menyala, dan biru elektrik hingga warna lipstik yang unik seperti hijau metalik dan ungu berkilau hingga terkesan cerah dalam berpenampilan.

Tren warna cerah ini tentunya akan menambahkan pernyataan yang kuat dan keceriaan pada penampilan kamu.

Selain iu tren warna ini akan menambahkan pernyataan yang kuat dan keceriaan dan kamu bisa terlihat lebih pede.

Kulit Bercahaya

'Glassy' atau 'kulit bercahaya' telah populer dalam beberapa tahun terakhir dan tren ini akan terus berlanjut hingga tahun 2023.

Riasan untuk kulit bercahaya alami akan menjadi pusat perhatian. Alas bedak yang melembapkan, highlighter untuk mendapatkan kilau alami, dan perawatan kulit secara teratur adalah kuncinya.

Fokus pada alis dan bulu mata

Alis dan bulu mata akan menjadi fokus utama di tahun 2023. Alis yang terlihat alami akan menjadi tren, hanya dengan sedikit sentuhan, seperti pensil alis dan pewarna alis.

Bulu mata yang dramatis juga akan tetap populer, dengan penekanan pada efek yang panjang dan tebal.

Maskara dengan efek melentikkan, memanjangkan, dan menebalkan akan menjadi senjata pamungkas untuk mendapatkan mata yang menggoda.

Tata rias yang berkelanjutan

Dalam beberapa tahun terakhir, kesadaran lingkungan telah meningkat dan tren meluasnya ke industri kecantikan.

Pada tahun 2023, akan tersedia lebih banyak produk make-up yang lebih ramah lingkungan, termasuk kemasan yang dapat didaur ulang, produk yang dibuat dengan bahan organik dan alami, dan perusahaan kecantikan yang berupaya mengurangi limbah. (*)

 

Kategori :

Terkait