INFORADAR.ID - Gege Elisa disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Desta dan Natasha Rizky. Raffi Ahmad buka suara.
Dalam sebuah video instagram story milik Raffi Ahmad yang tersebar di media sosial. Saat itu Raffi Ahmad sedang merekam kegiatannya yang sedang bermain tenis bersama Desta dan Gege Elisa.
Isu adanya orang ketiga diperkuat dengan unggahan warganet yang memperlihatkan Desta dan Gege Elisa rangkulan di Bioskop.
Sahabatnya, Raffi Ahmad mengatakan bahwa pria yang berada di bioskop itu bukanlah Desta.
"Desta udah bilang itu bukan dia," Kata Raffi Ahmad yang dikutip dari youtube Trans7 Official pada 24 Mei 2023.
Raffi mengatakan bahwa video unggahannya tidak ada hubungannya dengan kasus perceraian Desta dan Natasha Rizky.
"Gaklah lagian si Desta udah ngomong, ah apaan sih berita-berita kayak gini, ada-ada aja," lanjut Raffi.
"Mungkin kemarenkan sedang ada berita sudah ada gugatan cerai, jadi sangat ringkih kalo ada foto cewe, padahal bukan dia gitu," sambungnya.
Meski begitu Raffi tetap mendukung keputasan Desta.
"Gua mendukung keputusan apapun karena yang menjalankan rumah tanggakan mereka sendiri," ujarnya.