Selain one way dan contra flow, tambah Kapolri, kepolisian juga mempersiapkan sistem ganjil-genap saat arus balik. Hanya saja, skema sistem ganjil-genap diberlakukan jika sudah terjadi kemacetan yang cukup parah di jalan tol.
"Jadi perlu kami sampaikan bahwa pemberlakuan langkah-langkah rekayasa atau skema, mulai dari one way, contraflow, dan juga kemungkinan ganjil-genap ini akan diberlakukan agar beban jalan pada puncak arus balik bisa kita urai dan distribusikan," pungkasnya.
Editor: M Widodo