Info program Beasiswa Pendidikan Tinggi untuk Siswa Berprestasi Carita
Beasiswa carita mahasiswa dan pelajar--
PANDEGLANG - INFORADAR.ID Buat kamu yang masih bingung cari beasiswa ternyata Pendidikan menjadi kunci pemerataan kesempatan bagi generasi muda di wilayah carita, pandeglang, banten, yang mayoritas berasal dari keluarga nelayan dan petani dengan keterbatasan ekonomi.
Program Pendidikan beasiswa ini juga untuk siswa berprestasi carita dirancang untuk mendukung siswa berprestasi lulusan SMA/SMK setempat melanjutkan studi di perguruan tinggi negeri dan swasta, dengan fokus pada jurusan Pendidikan, komunikasi dan ilmu lingkungan yang relevan dengan potensi lokal.
Program ini juga lahir dari Kerjasama antara pemerintah kabupaten pandeglang dengan perguruan tinggi seperti universitas terbuka serang dan STIT riyadhussholihiin pandeglang, terinspirasi inisiatif pro kampus yang telah berjalan sejak 2023 dan diperpanjang hingga 2026.
Calon penerima juga harus berdomisili di kecamatan carita atau pandeglang, memiliki nilai minimal 80 di SMA, dan berasal dari keluarga kurang mampu dengan KK dan surat keterangan tidak mampu dari kelurahan.
Sejak peluncuran, program ini telah membantu 150 siswa carita kuliah tanpa beban finansial, dengan 80% lulus tepat waktu dan kini mengajar di sekolah dasar setempat atau pesantren.
Program ini juga diperluas kolaborasi dengan kemendikdasmen untuk integrasi kurikulum Merdeka, memastikan alumni siap hadapi tantangan Pendidikan 2026.
Dengan komitmen Bersama antara pemerintah daerah, perguruan tinggi dan Masyarakat, generasi carita siap menyongsong masa depan Pendidikan inklusif dan berkelanjutan.
Hernanda Wijaya Mahasiswa Ilmu komunikasi Universitas Matlaul Anwar
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
