Masa Depan Pertanian Banten, DPRD Dorong Regenerasi Petani Muda
DPRD Banten dukung regenerasi petani muda-Dok. Istimewa-
INFORADAR.ID- Masa depan sektor pertanian di Banten menjadi perhatian DPRD Banten dengan berupaya mendorong masuknya petani muda.
Petani muda yang kreatif dan inovatif diharapkan dapat membawa dampak positif dalam pertanian, baik dalam teknologi maupun manajemen.
Dengan adanya generasi baru ini, diharapkan sektor pertanian di Banten dapat berkembang dan memperbaiki hasil produksinya.
DPRD Banten berusaha untuk mendukung dan memberdayakan petani muda melalui sejumlah program dan kebijakan.
BACA JUGA:Menkomdigi: Humas Adalah Navigator Kebenaran di Tengah Kebisingan Digital
BACA JUGA:Dana Desa Tahap 2 Belum Cair di 58 Desa Pandeglang, Pembangunan Fisik Bisa Tersendat
Dengan cara ini, petani muda diharapkan dapat menjadi garda terdepan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta menjamin ketahanan pangan di Banten.
Sehingga, dengan adanya dukungan ini juga bisa memotivasi generasi muda agar lebih tertarik dan berkontribusi dalam sektor pertanian.
Anggota Komisi II DPRD Banten yaitu Supriyadi, menekankan perlunya memperkuat program di sektor pertanian, khususnya regenerasi petani milenial di Provinsi Banten.
Ia berpendapat bahwa sektor pertanian saat ini harus menghadapi tantangan berat karena minimnya ketertarikan generasi muda untuk menjadi petani.
BACA JUGA:Lowongan Kerja OJK Asisten Manajer Dibuka, Ini Syaratnya
BACA JUGA:Update Lowongan Kerja OJK 2025: Resmi Dibuka, Catat Jadwal Pendaftarannya!
Supriyadi juga menyatakan bahwa situasi ini adalah sinyal penting bagi daerah, karena pertanian adalah sektor krusial yang berperan besar dalam perekonomian masyarakat serta menjaga ketahanan pangan.
“Dunia pertanian di Banten kini menghadapi banyak tantangan. Ketertarikan generasi muda untuk menjadi petani sangat rendah, meskipun sektor ini krusial untuk perekonomian dan ketahanan pangan kita,” ucapnya Jum'at, 21 November 2025.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
