Disway Award

Setelah Dimas Anggara Gampar Keisha Alvaro: Semoga Kami Dapat Hikmah

Setelah Dimas Anggara Gampar Keisha Alvaro: Semoga Kami Dapat Hikmah

Klarifikasi dan permintaan maaf Dimas Anggara -@dimasanggara_-Instagram

‎INFORADAR.IDDimas Anggara gampar Keisha Alvaro saat menjalani syuting serial terbaru mereka. Kejadian ini langsung membuat geger publik dan keluarga Keisha angkat suara.

‎Peristiwa tak mengenakkan itu terjadi saat pengambilan gambar adegan yang melibatkan emosi tinggi. 

‎Dalam adegan tersebut, Dimas Anggara gampar Keisha Alvaro dan juga menendangnya, sebagaimana disampaikan Okie Agustina.

‎Okie menjelaskan bahwa setelah adegan selesai, Dimas tidak hanya melakukan tindakan fisik, tetapi juga menantang Keisha secara verbal. 

‎“Setelah take, ternyata sang aktor mendekati Kiesha dan mengajak ribut serta menantang Kiesha,” tulis Okie.

‎Kemarahan keluarga pun tak terhindarkan. Pasha Ungu, ayah dari Keisha, meminta tanggung jawab penuh dari Dimas Anggara. 

‎Ia mengecam tindakan tidak profesional yang dilakukan Dimas Anggara gampar Keisha Alvaro di luar skenario.

‎Klarifikasi dan Permintaan Maaf Tindakan Dimas Anggara Gampar Keisha Alvaro 

‎Merespons hal ini, Dimas Anggara akhirnya mengunggah video klarifikasi bersama Keisha Alvaro. 

‎Dalam video itu, Dimas meminta maaf atas insiden yang terjadi. Ia juga menyebut Keisha dan keluarga telah menerima permintaan maafnya.

BACA JUGA:‎Hearts2Hearts Tampil Chic dalam Lagu 'Style', Simbol Kepercayaan Diri Gen Z ‎

BACA JUGA:Canyoneering, Olahraga Ekstrem yang Lagi Digandrungi Gen Z di Curug-Curug Indonesia

‎"Terkait dengan permasalahan dengan Keisha Alvaro, berikut permohonan maaf saya kepada Keisha Alvaro dan kedua orang tuanya. Semoga kami dapat memetik hikmah dari permasalahan ini," tulis Dimas Anggara.

‎Dimas Anggara juga menyampaikan harapannya agar hubungan dengan Keisha tetap terjaga baik secara profesional. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: