Rilis Poster! Film Kang Mak From Pee Mak Siap Tayang 15 Agustus di Bioskop

Rilis Poster! Film Kang Mak From Pee Mak Siap Tayang 15 Agustus di Bioskop

Poster Film Kang Mak from Pee Mak-Instagram Falcon Picture -

INFORADAR.ID-Para pecinta film horor komedi romantis, bersiaplah menyambut "Kang Mak From Pee Mak" yang akan tayang di bioskop pada 15 Agustus 2024. 

Film ini merupakan adaptasi dari film terlaris Thailand, "Pee Mak", yang dirilis pada tahun 2013. Dengan cerita yang disesuaikan dengan budaya dan isu-isu terkini di Indonesia. Versi Indonesia, film ini diproduksi oleh Falcon Pictures dan disutradarai oleh Herwin Novianto.

Yang membuat film ini semakin menarik adalah kehadiran geng penjara dari film "Miracle in Cell No. 7" dan naskah yang ditulis oleh Alim Sudio, yang juga merupakan penulis naskah film tersebut. 

Film ini membawa kita kembali ke tahun 70-an, menyaksikan kisah cinta abadi antara Kang Makmur karakter yang diperankan oleh Vino G. Bastian, dan Tesari karakter yang diperankan oleh Marsha Timothy, istrinya yang tak terpisahkan bahkan oleh maut sekalipun. Namun, kekonyolan keempat sahabat Makmur hampir selalu memisahkan mereka.

Dalam film ini, Kang Makmur harus pergi berperang, meninggalkan Sari yang sedang hamil. Selama berperang, ia menyelamatkan dan menjalin ikatan erat dengan empat rekan tentaranya: Komandan Regu (Indro Warkop), Pajrul (Indra Jegel), Solah (Rigen Rakelna), dan Jaka (Tora Sudiro). 

Setelah perang berakhir, Makmur mengundang keempat temannya ke rumahnya untuk diperkenalkan kepada Sari dan putranya yang baru lahir. Namun, para penduduk kampung Makmur, menyebarkan kabar bahwa Sari dan bayinya sudah meninggal dan menjadi hantu yang meneror mereka.

Ketika keempat teman Makmur melihat ada yang tak beres dalam diri Sari, mereka menyadari bahwa Sari memang sudah menjadi hantu. Mereka pun berusaha memberitahu dan menyelamatkan Makmur dari Sari. 

Makmur dan keempat temannya kemudian meminta pertolongan dukun kampung yang diperankan oleh Andre Taulany. Makmur yang tidak percaya bahwa Sari sudah mati, harus memilih antara kenyataan atau cintanya pada istri dan anaknya.

Film "Kang Mak From Pee Mak" turut dibintangi oleh Tarzan, Aming sebagai tentara, TJ sebagai Bayu Supi, seorang dukun, dan akan ada penampilan spesial dari Jirayut. Jangan lewatkan keseruan dan tawa di film "Kang Mak From Pee Mak" yang siap menghibur Anda mulai 15 Agustus 2024 di bioskop! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: