15 Makanan Khas Imlek yang Mendatangkan Keharmonisan Keluarga
15 Makanan Imlek yang Mendatangkan Keharmonisan Keluarga--Tokopedia/ Milk N' Brownies
Terbuat dari ketan dan diisi dengan berbagai macam isian seperti kacang yang dihaluskan atau es krim, kue ini menjadi salah satu sajian yang menarik dalam makanan Imlek.
Kehadirannya melambangkan persatuan dan kesatuan keluarga yang erat saat perayaan Imlek.
BACA JUGA:Berburu Kue Keranjang di Kota Tangerang, Kue Legendaris Saat Perayaan Imlek
4. Manisan
Dikenal sebagai suguhan istimewa untuk Tahun Baru Imlek, hidangan manis ini sering kali dikemas dalam wadah berbentuk segi delapan khusus.
Setiap jenis manisan memiliki makna simbolis yang unik. Misalnya, manisan biji teratai diartikan sebagai simbol kemakmuran, sedangkan manisan leci melambangkan ikatan keluarga yang kuat.
Kehadiran manisan di perayaan ini memiliki makna yang lebih dalam dari sekadar rasa manis di lidah.
5. Telur yang Direbus Dengan Teh
Pernahkah kamu mendengar tentang teh telur, hidangan khas Tahun Baru Imlek?
Menurut kepercayaan orang Tionghoa, makan teh telur di Tahun Baru Imlek dipercaya dapat membawa kemakmuran.
Resepnya cukup sederhana, telur direbus dengan kecap, rempah-rempah dan daun teh. Saat telur setengah matang, cangkangnya sengaja diletakkan agar bumbu-bumbu meresap ke dalam telur.
6. Siu Mi
Siu mi atau mi panjang menjadi bagian penting dari perayaan Tahun Baru Imlek.
Tidak hanya lezat, tetapi juga melambangkan umur panjang, kebahagiaan, dan kekayaan.
7. Ayam atau Bebek
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: