Mini Dufan Malang, Inilah 35 Wahana Bermain di Batu Night Spectacular

Mini Dufan Malang, Inilah 35 Wahana Bermain di Batu Night Spectacular

suasana Btu Night Spectacular--Dok. BNS

INFORADAR.ID - BNS atau Batu Night Spectacular adalah wisata Malang berupa wahana permainan malam yang terkenal di Kota Batu. Lampion dengan berbagai bentuk dan warna menghiasi seluruh area BNS beserta wahana permainannya.

Batu Night Spectacular wisata Malang yang cocok untuk segala usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, sendiri maupun berpasangan. 

Berkunjung ke Batu Night Spectacular Malang bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati indahnya suasana malam hari di kota wisata Batu.

Batu Night Spectacular masih menjadi bagian dari Jatim Park Group, bersama dengan Jatim Park 3 dan Museum Angkut. 

Dengan konsep pasar malamnya, BNS menjadi tempat rekreasi yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga.

Tempat wisata yang diresmikan pada 2008 lalu memiliki lahan seluah 3 hektar yang berada di ketinggian dimana pemandangan Kota Batu dapat telihat cantik.

BACA JUGA:Tempat Wisata di Malang Terpopuler, Nomor 4 Terbesar di Asia

Di dalamnya, BNS dibagi menjadi empat zona yakni karnaval, anak-anak, ekstrim dan area food court. Pengunjung Batu Night Spectacular dapat menikmati lebih dari 35 wahana dan atraksi.

Pengunjung dapat menikmati wahana, pertunjukan dan pemandangan. Tempat wisata keluarga ini merupakan cara yang tepat untuk bersantai setelah seharian bekerja atau kelelahan.

Harga tiket masuknya ada dua pilihan yakni tiket reguler seharga Rp 35.000 yang terdapat tiket gratis untuk dua wahana, Trick Art Gallery dan juga Maze of Horror.

Kedua ada tiket terusan seharga Rp 100.000 yang bebas menikmati wahan bermain kecuali Go Karts dan area ketangkasan.

Sedangkan jam operasional BNS dibuk pukul 15.000-24.000 WIB.

Terdapat 5 wahana bermain yang wajib Anda coba ada rumah kaca, merry go round, trick art galleri, rumah hantu,karaoke saudara, sepeda udara, biokop 4D, lampion, gor kart dan spetracular show.

Jika Anda akan berkunjung ke Batu Night Spectacular Malang kami sarankan untuk dapat jam 16.00 atau menjelang magrib untuk menikmati warna matahari terbenam.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: