Tebing Koja, Wisata Tangerang yang Banyak Dicari WIsatawan
tebing koja--instagram/ sintiaastarina
INFORADAR.ID - Tebing Koja Tangerang merupakan destinasi wisata yang cukup menarik. Bagi yang merupakan penduduk asli Tangerang pasti tahu tempat yang satu ini.
Tebing Koja yang dulunya merupakan bekas tambang pasir, kini sudah tidak digunakan lagi dan digunakan sebagai objek wisata.
Destinasi wisata ini sangat banyak dicari oleh wisatawan pecinta matahari terbenam. Pasalnya, pada sore hari menjelang matahari terbenam, tebing Koja akan terlihat semakin eksotis.
Rumah Tebing Koja Godzilla terletak di desa yang sangat asri. Menampilkan tebing-tebing indah yang eksotis berpadu dengan kolam hijau subur dan persawahan.
BACA JUGA:World Of Wonders Tangerang, Wisata Sambil Edukasi
Di sepanjang tebing, pengunjung akan disuguhi pemandangan rerumputan hijau dan semak-semak yang menyerupai sangkar Gozilla.
Kawasan ini banyak terdapat bebatuan kapur yang menjulang tinggi di atas ruang hijau, baik hijaunya persawahan dan tanaman lainnya maupun hijaunya perairan bekas rawa penambangan pasir.
Selain itu Tebing Koja juga mempunyai simbol batu yang menyerupai kadal Godzilla.
Karena penasaran, berikut ini adalah informasi mengenai Tebing Koja Tangerang:
Lokasi
Tebing Koja terletak di kawasan Kampung Koja, Cikuya, Soear, Tangerang Banten. Karena terletak di kawasan Cisoka maka kadang disebut juga Tebing Koja Cisoka.
Rute yang bisa ditempuh adalah dari Jalan MT. Haryono Cawang, lalu masuk Tol Grogol, ambil Tol Merak, lalu keluar tol ke kiri menuju Tol Serang.
Kemudian belok kiri menuju jalan raya Cisoka, ikuti jalan tersebut sampai perempatan, belok kiri menuju kawasan Tigaraksa, lurus terus hingga sampai di lokasi wisata tebing Koja Cisoka.
Tiket masuk
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: