Simak Persyaratan dan Benefit Beasiswa BRI 2023, Berikut Link Pendaftarannya!
Ilustrasi mahasiswa penerima Beasiswa BRI 2023BRILiaN Scholarship Program (BSP). -Instagram/@lifeatbri-
INFORADAR.ID - Pendaftaran Beasiswa BRI 2023 sudah dibuka hingga 14 Oktober mendatang, berikut link pendaftarannya.
Beasiswa BRI 2023 atau yang biasa disebut dengan BRILiaN Scholarship Program (BSP) ini merupakan program pembiayaan penuh bagi mahasiswa semester 5 sampai 7 dari Bank BRI.
Pada program Beasiswa BRI 2023 ini sekaligus sebagai early recruitment oleh BRI hingga tuntas sampai akhir masa perkuliahan.
Mahasiswa yang terpilih akan mendapatkan benefit beasiswa yang telah disediakan dan juga mengikuti program Management Trainee Program BRI yang disebut dengan BRILiaN Future Leader Program (BFLP).
Program itu akan diikuti oleh mahasiswa terpilih setelah mereka lulus kuliah, sehingga menjadi didikan yang berada di bawah naungan BRI.
Untuk melakukan pendaftaran Beasiswa BRI ini, kamu harus sudah memiliki akun LinkedIn melalui link ini bbri.id/scholarship2023, karena pendaftaran dilakukan melalui Linkedln.
Terdapat dua kategori penerima Beasiswa BRI 2023 ini, seperti BSP General dan BSP IT.
BACA JUGA:17 Istilah Study Abroad yang Penting Diketahui Bagi Calon Beasiswa Luar Negeri
Syarat Daftar Beasiswa BRI 2023
1. Calon penerima beasiswa sedang menempuh pendidikan S1 semester 5-7.
2. IPK minimal 3,25 dari skala 4,00 dan dapat mempertahankannya hingga akhir.
3. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai peserta BRILiaN Future Leader Program (BFLP) ketika dinyatakan lulus kuliah.
4. Bersedia mengumpulkan Ide Inovasi dengan tema “Financial Services for Generation Z” di tahapan selanjutnya.
5. Menempuh bidang studi sebagai berikut:
BSP General: Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik, Aktuaria, Hukum, Psikologi, Teknologi Pertanian, Pertanian, Perikanan, Agribisnis, Peternakan, Kehutanan, Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Administrasi Fiskal, Administrasi Niaga, Administrasi Bisnis, Administrasi Negara, Fakultas MIPA (Khusus untuk jurusan Matematika, Statistika, dan Fisika).
BSP IT: Teknik informatika, Teknik Elektro, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Teknik Jaringan, Teknik Komputer, Matematika dan Statistika.
Benefit Penerima Beasiswa BRI 2023
1. Penggantian Biaya Pendidikan/UKT Per Semester
2. Uang Saku Per Bulan
3. Fasilitas Laptop (Macbook Air)
4. Bantuan Biaya Skripsi
5. Asuransi
6. BSP Bootcamp Training
7. Mentoring with BRI Leaders
8. Jalur Internship Khusus BSP
9. Early Recruitment menuju BRILiaN Future Leader Program (BFLP)
Nah itulah syarat dan ketentuan untuk mendaftar Beasiswa BRI 2023, semoga bisa membantumu dan berhasil sampai akhir, ya!(*)
BACA JUGA:Siswa SMA Kelas 1 Kumpul, Inilah Daftar Beasiswa Kuliah Gratis Dapat Benefit Banyak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: