Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Masuk Boarding School

Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Masuk Boarding School

ILUSTRASI: Mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan sebelum masuk Boarding school-Freepik.com/-

INFORADAR.CO.ID- Banyak hal yang harus diperhatikan jika ingin menuntut ilmu di asrama atau boarding school.

Hal-hal yang harus diperhatikan dimulai dari kesiapan mental, jasmani maupun material sebelum menuntut ilmu di boarding school.

Kesiapan tadi sudah harus ditanamkan dan dilatih sebelum kamu masuk boarding school. Karena aktivitasmu akan lebih extra karena memiliki kegiatan yang cukup padat disetiap harinya. 

Agar kamu memiliki kesiapan yang matang saat masuk boarding school. Beberapa hal ini perlu kamu lakukan, diantaranya:

1. Persiapkan mental 

Pastikan tekadmu sudah bulat untuk menuntu ilmu di boarding school. Persiapkan langkah-langkah yang akan kamu lakukan untuk menuntut ilmu disana. Pegang motivasi terbaikmu untuk memperkuat tekad mu menuntut ilmu di boarding school.

2. Persiapkan Pakaian atau Kebutuhan Primer

Persiapkan segala kebutuhan mu yang ingin digunakan di boarding school, seperti: Pakaian sehari-hari, alat mandi, alat tulis, seragam sekolah dan alat solat. Kamu bisa mempersiapkannya dari jauh-jauh hari dan membuat list barang yang ingin dibawa agar tidak tertinggal.

3. Persiapkan Kebutuhan Sekunder

Selain kebutuhan primer, kamu juga perlu mempersiapkan kebutuhan sekunder, seperti: Alat kebersihan dan stok makanan atau cemilan. Kebutuhan sekunder ini juga harus diperhatikan agar melengkapi segala kebutuhan yang kamu perlukan. Apalagi jika jamu lapar di tengah malam stok makanan atau cemilan sangat membantumu.

4. Persiapkan Biaya Selama Boarding

Hal utama yang harus kamu lakukan yaitu mempersiapkan segala bentuk administrasi masuk boarding school. Biasanya biaya gedung, biaya buku dan biaya lain-lain. Selain itu, kamu juga perlu mempersiapkan biaya untuk keseharian mu. 

5. Memperhatikan Kenyamanan dan Impian Boardingmu.

Selain hal tadi, kamu juga perlu melihat boarding school seperti apa yang ingin kamu tempuh. Adanya kenyamanan dan ketertarikan dalam boarding school membuat kamu semakin semanhat dalam menuntut ilmu disana. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: