Rekomendasi Objek Wisata Gratisan di Ciomas Serang Banten

Rekomendasi Objek Wisata Gratisan di Ciomas Serang Banten

--

INFORADAR.ID – Ciomas merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Wilayah ini merupakan dataran tinggi sehingga banyak destinasi alam yang bisa kamu coba.

Selain terkenal dengan Golok Ciomas, wilayah ini juga memiliki keindahan alam yang cukup memukau. Bagi kamu yang ingin berwisata alam, Kecamatan Ciomas bisa jadi salah satu pilihannya. 

Di wilayah ini, ada beberapa objek wisata alam yang bisa kamu nikmati secara gratis alias tidak ada tiket masuk. Berikut rekomendasi tempat wisata yang wajib kamu kunjungi di Kecamatan Ciomas.

1. Mata Air Cibanten

Wisata alam Cibanten ini terletak di Kampung Masigit, Desa Sukabares, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang, Banten. Cibanten merupakan sumber mata air Sungai Cibanten yang mengalir hingga Kecamatan Kasemen, Kota Serang. Cibanten atau juga yang di sebut Danau Biru sudah banyak yang mengunjungi, mulai dari masyarakat lokal maupun dari luar daerah. 

 

Bagi pengunjung yang datang ke sini tidak dikenakan tarif. Biasanya kebanyakan orang yang mengjungi Cibanten hanya untuk menikmati susana yang sejuk nan asri. Karena tempat itu dikelilingi pohon yang rindang.

 

 

Jadi buat kalian yang ingin ngopi santai sambil menikmati keasrian alam bisa mengunjungi Cibanten. Tapi kalian perlu berhati-hati jika berenang di danau itu, karena kedalamannya mencapai 7 meter. 

2. Wisata Alam Cibulakan 

Wisata alam ini terletak di Kampung Kurung Kotok, Desa Sukabares, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang. Lokasinya enggak jauh dari wisata alam Cibanten. Jika kalian mengunjungi Cibulakan cukup datang saja ke kantor Kecamatan Ciomas. Kemudian di depan kantor kecamatan ada jalan masuk menuju Cibulakan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: