Yuk, Mengenal Bekantan, Satwa Asli Kalimantan Selatan yang Lucu
Bekantan sedang asyik makan. Foto: --- Tangkapan layar video laman Kementerian LHK -----
INFORADAR.ID --- Bekantan namanya. Terdengar begitu asing. Menyebut nama "Bekantan" kalau di depannya tidak diselipkan kata "satwa", pasti masih banyak orang yang bertanya-tanya: Apa itu "Bekantan"?
Nah, agar kita tidak gagal paham, uraian tulisan di bawah ini mudah-mudahan bisa membantu Anda semua mengenal "bekantan":
Inilah bekantan (nasalis larvatus) atau Proboscis monkey yang merupakan spesies endemik Kalimantan, ada juga yang menyebutnya monyet belanda.
Ciri yang khas dari bekantan yaitu bentuk hidungnya yang besar, sehingga mudah dikenali. Ukuran hidung pada jantan dewasa lebih besar dari betina, demikian pula ukuran tubuhnya.
Sebaran mereka biasanya di hutan-hutan sekitar muara atau pinggiran sungai, hutan mangrove dan hutan rawa gambut.
Sepasang bekantan sedang menikmati makan Foto: --- Tangkapan layar video laman Kementerian LHK -----
Dikutip dari laman Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, bekantan ini satwa arboreal (hidup di pohon), namun terkadang turun ke lantai hutan. Selain itu, bekantan juga perenang handal loh, karena di bagian telapak kaki dan tangannya memiliki selaput kulit seperti katak.
Pakan bekantan itu hampir semua bagian tumbuhan, yaitu daun muda, buah, bunga dan biji-bijian. Terkadang juga mengkonsumsi beberapa jenis serangga.
Bekantan termasuk satwa yang dilindungi undang-undang. Semoga tetap terjaga kelestarian satwa dan habitatnya.
Nama Fauna : Bekantan (Nasalis Larvatus) (Asli Kalimantan)
Habitat/Lokasi :
Lokasi Jarak dari Banjarmasin
1. Suaka Marga Pleihari Tanah laut 80 Km
2. Suaka Marga Pleihari Martapura (satu lokasi dengan THR Sultan Adam) 70 Km
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: