KPPN Rangkasbitung Gelar Treasury Goes To School

KPPN Rangkasbitung Gelar Treasury Goes To School

KPPN Rangkasbitung menggelar treasury goes to school di MAN 1 Lebak--

LEBAK, INFORADAR.ID - Kementerian Keuangan melalui Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) menggelar Treasury Goes To School di MAN 1 Lebak. 

Kegiatan tersebut bertujuan memperkenalkan pengelolaan keuangan negara. Termasuk peranan Direktorat Jenderal Perbendaharaan dalam pembangunan nasional dan perkenalan KPPN Rangkasbitung dengan tugas pokok dan fungsi serta peranannya dalam pembangunan di daerah.

Kepala KPPN Rangkasbitung Wahjudi Sugiharto menyatakan, generasi muda sebagai generasi penerus bangsa memiliki tanggung jawab dalam menentukan nasib negeri ini di masa depan. Pengajaran tentang Keuangan Negara kepada generasi muda di era industri 5.0 diharapkan dapat menguatkan pemahaman terhadap nilai-nilai keuangan Negara. 

Sifat kognitif anak yang masih dalam tahap perkembangan atau cenderung impulsif sangat efektif untuk menanamkan literasi keuangan dan menyebarkan pemahaman cinta terhadap bangsa.  

"Untuk itu, Kementerian Keuangan (KPPN Rangkasbitung) bersama Kementerian Agama (MAN 1 Kabupaten Lebak) bersinergi untuk melakukan edukasi terkait keuangan negara bagi generasi muda," kata Wahjudi Sugiarto kepada INFORADAR.ID, Selasa 14 Juni 2022.

Beberapa materi yang disampaikan, diantaranya penjelasan terkait dengan struktur APBN, penerimaan negara dalam APBN, yaitu pajak dan non pajak, dan belanja Pemerintah Pusat yang meliputi Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Insentif Daerah, Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik, DAK Non Fisik, Dana Otonomi Khusus, Dana Bagi Hasil, dan Dana Desa.

Selanjutnya, penjelasan terkait belanja transfer ke daerah dan dana desa dan pembiayaan dalam APBN, meliputi hibah, investasi, surat berharga negara, dan pinjaman dari negara lain.

Kepala MAN 1 Lebak Dudi Rafiudin mengapresiasi, kegiatan edukasi Keuangan Negara dari KPPN Rangkasbitung untuk memberikan wawasan kepada siswa dan siswi MAN 1 Lebak.

"Kegiatan ini cukup positif dan memberikan wawasan yang luas bagi para pelajar dan guru di sini," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: