Kurangi Pengangguran, Bupati Pandeglang Minta Menteri BUMN Rekrut Warga Pandeglang
Bupati Pandeglang Irna Narulita memberikan penjelasan atas kedatangan Menteri BUMN Erick Thohir ke Kabupaten Pandeglang di Pendopo Pandeglang, kemarin.--
PANDEGLANG, RADARBANTEN.CO.ID - Bupati Pandeglang Irna Narulita mengucapkan terima kasih kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir yang datang membawa program-program positif untuk kesejahteraan masyarakat Pandeglang, umumnya Banten dan Indonesia. Program positif yang dibawa oleh Menteri BUMN Erick Thohir diantaran santri magang dan Program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar).
Adapun Menteri BUMN Erick Thohir datang mengunjungi Kabupaten Pandeglang menghadiri acara halal bihalal peringatan milad Mathla'ul Anwar ke-109 di MTs Mathla'ul Anwar Menes, Kabupaten Pandeglang, Rabu, 11 Mei 2022.
Bupati Pandeglang Irna Narulita mengatakan, selain membawa program positif kedatangan Menteri BUMN Erick Thohir juga memberikan banyak solusi.
"Saya mengusulkan beberapa program untuk kemajuan Pandeglang di segala aspek. Dan Pak Menteri berikan solusi," katanya kepada RADARBANTEN.CO.ID, kemarin.
Irna menjelaskan, usulan disampaikan kepada Menteri BUMN Erick Thohir, yaitu meminta dukungan kebijakan agar rekrutmen pegawai BUMN yang beroperasi di pandeglang. Di sarankan agar ada affirmasi untuk warga pandeglang bekerja di lingkungan BUMN.
"Untuk membantu mengurangi tingkat pengangguran di Kabupaten Pandeglang," katanya.
Menurutnya, anak-anak di Pandeglang banyak yang jebolan strata satu sarjana. Oleh karenanya memohon agar diterima di BUMN yang ada di Kabupaten Pandeglang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: