Retinol atau Retinal: Mana yang Lebih Baik untuk Perawatan Kulit?
Perawan kulit retinol atau retinal-Pinterest/Freepik-
INFORADAR.ID – Dalam dunia perawatan kulit, penggunaan bahan aktif seperti retinol dan retinal semakin populer, terutama bagi mereka yang ingin mengatasi masalah jerawat, kulit kusam, dan tanda-tanda penuaan.
Namun, banyak yang masih bingung. Sebenarnya, lebih baik menggunakan retinol atau retinal? Untuk menjawab pertanyaan ini, mari kita pahami terlebih dahulu perbedaan keduanya.
Retinoid adalah turunan vitamin A yang terbagi dalam beberapa bentuk, mulai dari yang paling lemah hingga yang paling kuat. Secara umum, urutan derivatif retinoid adalah sebagai berikut:
Retinyl Palmitate → Retinol → Retinal → Retinoic Acid.
1. Retinyl Palmitate
Jenis ini adalah bentuk retinoid yang paling tidak aktif. Retinyl Palmitate harus melalui beberapa tahap konversi di kulit sebelum berubah menjadi bentuk aktif, yaitu retinoic acid.
Retinyl Palmitate sangat lembut dan minim iritasi, sehingga cocok bagi pemula atau kulit sensitif. Selain itu, Retinyl Palmitate dikenal lebih stabil dibandingkan retinoid lain, membuat produk berbahan ini tahan lebih lama tanpa mudah terdegradasi.
BACA JUGA:Manfaat Kulit Semangka Dapat Dijadikan Skincare Homemade, Begini Caranya
BACA JUGA:Jangan Salah Pilih! Skincare Sesuai Usia untuk Kulit Sehat
2. Retinol
Retinol adalah bentuk retinoid yang lebih populer dan banyak tersedia di pasaran. Retinol lebih aktif daripada Retinyl Palmitate, namun tetap memerlukan konversi dua tahap di kulit yakni pertama menjadi retinal, lalu menjadi retinoic acid.
Salah satu keunggulan retinol adalah efektivitas dan kestabilannya. Retinol dapat langsung berinteraksi dengan reseptor retinoid di kulit, meski tetap dengan tingkat iritasi yang masih tergolong moderat dibandingkan bentuk yang lebih kuat.
3. Retinal (Retinaldehyde)
Retinal adalah tahapan lebih lanjut dari retinol, hanya memerlukan satu langkah konversi untuk menjadi retinoic acid. Ini berarti retinal lebih aktif dibandingkan retinol, sehingga bekerja lebih cepat dalam mengatasi masalah kulit seperti jerawat, kulit berminyak, hingga pigmentasi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
