Membaaca Buku Lebih Efektif dan Tetap Ingat Apa yang Kamu Baca, Ikuti 3 Langkah Ini!

Kamis 28-11-2024,17:47 WIB
Reporter : Ghina Aulia Az-Zahra
Editor : Haidaroh

INFORADAR.ID - Membac buku sering dianggap bermanfaat untuk menambah pengetahuan. Namun terkadang seseorang kesulitan dalam memahami apa yang telah dibaca.

Mungkin cara membacanya kurang efektif,  sehingga selain sulit memahami, terkadang kita suka lupa informasi yang ada dalam buku yang telah kita baca. 

Namun, dengan strategi yang lebih baik dan efektif, membaca dapat menjadi aktivitas yang memberikan manfaat besar dan hasil yang lebih maksimal. 

Pemilik kanal Youtube dengan nama Alfi Aulia Rahman, kreator digital yang aktif berbagi konten mengenai pengalaman hidup, buku dan informasi bermanfaat lainnya.

BACA JUGA:Kolaborasi Eri Pras, Jasun Biber, dan Ponidi dalam Lagu Stel Kendo Sukses Trending di YouTube

BACA JUGA:LP2M dan Bantenologi Kolaborasi Bekali Mahasiswa Kemampuan Menulis Hingga Meneliti ke Baduy

1. Fokus

Ketika kamu sedang membaca, jangan sampai zoning out, melamun atau kehilangan fokus. Jika kamu sudah tidak dapat menangkap makna apa yang kamu baca, berarti belum fokus.

Saat seperti itu, cobalah tarik nafas dan konsentrasi. Jika memang merasa tidak bisa fokus dan gelisah, istirahatlah sejenak.

Salah satu cara agar kamu tetap fokus saat membaca adalah dengan membaca aktif. Membaca aktif yaitu memberikan waktu untuk membaca, memproses dan memahami informasi.

Buat pertanyaan pada diri kamu sendiri setiap paragraf yang kamu baca. Misalnya apa ide pokok pada paragraf ini, apakah kamu setuju dengan paragraf ini atau apa relevansinya dalam kehidupan kamu.

 2. Rangkum

Setelah kamu berinteraksi dengan paragraf, coba kamu rangkum inti dari setiap paragraf-paragraf tersebut menjadi satu kalimat.

Catat rangkuman tersebut pada margin buku kamu (marginalia), rangkumlah sesuai dengan pemahaman kamu. Hal ini dapat membuktikan sejauh mana kamu memahami apa yang kamu baca.

Buat juga rangkuman dari setiap BAB nya, tulis 1 sampai 4 poin ide pokok BAB tersebut dan tulis di halaman pertama setiap BAB.

Kategori :