INFORADAR.ID - Setiap orang memiliki zodiak yang dipercaya mencerminkan sifat dan karakter mereka, tak terkecuali para Presiden Indonesia.
Menariknya, zodiak para Presiden Indonesia menunjukkan keragaman yang mungkin bisa menggambarkan ciri kepemimpinan mereka masing-masing.
Melansir berbagai sumber, berikut ini adalah zodiak dari setiap Presiden Indonesia beserta keunikan sifat yang mungkin terwakili dalam gaya kepemimpinan mereka.
BACA JUGA:Dikenal dengan Kepribadiannya yang Terbuka, 4 Zodiak ini Tidak Takut untuk Angkat Bicara
1. Soekarno (Gemini)
Presiden pertama Indonesia, Soekarno, lahir di bawah zodiak Gemini. Zodiak ini dikenal dengan sifatnya yang cerdas, komunikatif, dan karismatik.
Tak heran jika Soekarno dikenal sebagai orator ulung yang mampu menyulut semangat nasionalisme rakyat Indonesia.
Sebagai pemimpin, Gemini cenderung terbuka terhadap ide-ide baru dan cepat beradaptasi, seperti yang tercermin dalam visi besar Soekarno untuk kemerdekaan dan kemajuan bangsa.
2. Soeharto (Gemini)
Seperti Soekarno, Presiden Soeharto juga seorang Gemini. Namun, meskipun berbagi zodiak yang sama, gaya kepemimpinan Soeharto berbeda.
Sebagai Gemini, ia juga memiliki kemampuan adaptasi yang tinggi, tetapi dengan pendekatan yang lebih tenang dan berfokus pada stabilitas.
Pada era pemerintahannya, Soeharto menerapkan kebijakan yang berorientasi pada pembangunan ekonomi dan stabilitas politik selama lebih dari tiga dekade.
Ramalan zodiak tahun 2024--Freepik @pikisuperstar
BACA JUGA:4 Zodiak dengan Tipe Kepribadian yang Terkenal Humble, Punya Banyak Teman
3. B.J. Habibie (Cancer)