Hari Guru Sedunia 2024: Ini dia Sejarahnya

Minggu 06-10-2024,11:14 WIB
Reporter : Muhammad Umar Atala
Editor : Haidaroh

"Sangat banyak tantangan, apalagi saya bukan hanya Guru tapi sebagai mahasiswa juga. Jadi, sangat sulit" ujarnya

"Saya berharap adanya perhatian yang lebih kepada guru pengajar khususnya guru-guru honorer, karna dari gurulah bagaimana nasib bangsa kedepannya, nasib bangsa tergantung pada siswa-siswa yang duduk di bangku pendidikan sekarang." tambah Faiq

Peran guru dalam membentuk karakter dan nilai-nilai kemanusiaan juga mendapat perhatian khusus. Di tengah arus informasi yang deras, guru dituntut tidak hanya menjadi penyampai ilmu pengetahuan, tetapi juga pembimbing moral dan inspirator bagi peserta didik.

Hari Guru Sedunia 2024 menjadi pengingat akan pentingnya investasi dalam pendidikan dan pengembangan profesional guru. Peningkatan kualitas pendidikan guru, perbaikan kesejahteraan, dan penciptaan lingkungan kerja yang mendukung menjadi kunci dalam memastikan masa depan pendidikan yang berkualitas bagi semua.

Kategori :