4 Rekomendasi Freelance untuk Mahasiswa, Bisa Menambah Uang Jajan Loh

Jumat 09-08-2024,13:15 WIB
Reporter : Haidaroh
Editor : Haidaroh

Kamu bisa mengawali dengan masuk komunitas foto dan kemudian membangun relasi dengan sesama anggota komunitas. 

Selain itu, kamu juga bisa membuat portofolio hasil foto kamu dan kemudian dibagikan di media sosial yang kamu miliki.

Menjadi fotografer sebagai freelance sangat menarik loh, apalagi di masa-masa wisuda pasti banyak banget panggilan fotografi untuk wisuda. 

BACA JUGA:Cari Uang Tambahan? Berikut ini 7 Website Freelance Work From Home yang Bisa Kamu Coba

3. Designer

Kamu bisa menggunakan aplikasi edit seperti canva dan photoshop? 

Menjadikan designer sebagai freelance cocok banget nih. Karena banyak sekali perusahaan yang membutuhkan seorang desainer lepas.

Biasanya sebagai designer, kamu membuat desain logo, poster produk, brosur, dan tak jarang banyak membutuhkan jasa pembuatan power point atau PPT. 

Freelance ini juga cocok banget buat mahasiswa yang ingin mencari uang. 

 

4. Tour Guide

Tour Guide menjadi salah satu opsi yang cocok buat dijadikan sebagai freelance loh. 

Kamu bisa mencari info dari perusahaan tour and travel yang ada di daerahmu. 

Freelance sebagai tour guide juga menyenangkan loh, karena selain kamu bekerja kamu bisa sekaligus liburan untuk menghilangkan penat. 

Untuk jam kerja nya pun selalu di hari libur, jadi kamu tidak perlu bingung jika mengganggu kuliahmu!.

Nah itu dia empat freelance yang cocok banget buat kamu mahasiswa yang ingin mengisi kekosongan jadwal kuliah dan tentunya bisa menambah uang jajan! (*)

Kategori :