INFORADAR.ID - Pengajuan KUR BRI 2023 ditolak? simak penyebab pengajuan ditolak.
KUR BRI 2023 merupakan program yang dapat membantu para pelaku UKM untuk meningkatkan pembiayaan operasional mereka dan berpotensi untuk memajukan kegiatan mereka.
Namun, jika pengajuan KUR BRI ditolak bisa saja berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya.
Bagi Anda yang pernah ditolak saat pengajuan KUR sebaiknya mengetahui penyebab pengajuan KUR BRI ditolak.
Perhatikan hal-hal ini jika pengajuan KUR ditolak oleh Bank BRI atau Mantri.
Hal ini dikarenakan tidak semua pengajuan dapat langsung disetujui. Dikarenakan ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar program KUR BRI yang Anda ajukan dapat disetujui.
Nah, bagi Anda yang pernah mengajukan KUR dan ditolak, berikut ini adalah beberapa faktor yang menyebabkan Anda ditolak.
Penyebab pengajuan KUR BRI ditolak untuk nasabah baru :
- Calon Nasabah belum memiliki usaha tetap dan layak yang berjalan minimal 6 bulan.
- Calon nasabah merupakan karyawan/honorer/asn non pns yang tidak memiliki usaha, atau usahanya tidak layak dan usaha yang dihindari.
- RPC (Repayment Capacity) atau kemampuan membayar angsuran calon nasabah yang tak memadai berdasarkan analisa mantri.
- Pengajuan pinjaman calon nasabah tidak sesuai dengan profil usaha.
- Pengajuan pinjaman calon nasabah akan dipergunakan sebagai atau seluruhnya oleh orang lain atau pihak lain.
- Calon nasabah sudah bankable atau memiliki usaha layak dan sudah memiliki agunan yang mengcover.
- Calon nasabah merupakan ASN PNS, TNI, Polri, dan pegawai BUMN.
- Calon nasabah sudah memiliki kredit modal kerja atau investasi di bank atau lembaga lain maka pengajuan KUR BRI akan ditolak.
- Calon nasabah memiliki pinjaman dengan subsidi pemerintah, baik masih berjalan atau sudah lunas, maka pengajuan KUR BRI akan ditolak.
- Calon nasabah memiliki pinjaman konsumtif seperti pinjol dan paylater dengan riwayat setoran tidak lancar.
- Lingkungan tempat tinggal atau keluarga calon debitur banyak merupakan nasabah penunggak atau macet.
- Kuota KUR mantri sudah habis
- Kondisi tunggakan dan kredit macet KUR sudah melebihi batas. Biasanya tingkat NPL KUT di suatu unit lebih 6% selama 3 bulan berturut-turut, maka penyaluran KUR akan dihentikan.
BACA JUGA : Tabel KUR BRI Plafon Rp30 Juta, Angsuran Per Bulan Gak Nyampe Rp3 Juta
Faktor penyebab pengajuan KUR BRI nasabah eksisting atau nasabah lama ditolak
- Kuota akumulasi plafon kUR debitur eksisting sudah habis/limit.
- Untuk sektor produksi maksimal akumulasi plafon KUR sebesar Rp400 juta
- Calon nasabah tidak sanggung melunasi dahulu pinjaman KUR sebelumnya.
- Memiliki riwayat setoran tidak lancar, baik KUR atau kredit konsumsi.
- Pengajuan terindikasi akan digunakan oleh pihak lain akan menyebabkan pengjuan nasabah ditolak oleh mantri.
- Kenaikan pengajuan pinjaman nasabah yang tidak sesuai profil dan tujuan penggunaan kredit. Hal ini akan menyebablan pengajuan nasabah ditolak meskipun riwayat setorannya tidak pernah nunggak.
- Alamat domisili dan KTP Anda tidak sesuai dengan wilayah kerja BRI tersebut, maka pengajuan akan ditolak dan diarahkan ke BRI unit lain.
- Lingkungan tempat tinggal atau keluarga calon debitur banyak merupakan nasabah penunggak atau macet.
- Kuota KUR bulanan mantri sudah habis, maka nasabah akan diarahkan ke pinjaman Kupedes rakyat atau Kupedes komersial.
- Kondisi tunggakan dan kredit macet KUR sudah melebihi batas, biasanya tingakt NPL KUR di suatu unit lebih dari 6% selama 3 bulan berturut-turur.
Setelah mengetahui mengapa pengajuan KUR BRI ditolak, berikut ini adalah alasan dan solusi yang bisa Anda ambil sebagai pelajaran berharga. Lebih teliti lagi dalam mempersiapkan segala persyaratan agar pengajuan KUR Anda diterima.
Jadi, demikian hal-hal atau faktor penyebab pengajuan KUR BRI Anda ditolak.(*)
BACA JUGA : Kelebihan KUR BRI 2023, Memiliki Dana KUR Terbesar dan Produk KUR Terlengkap 2023