INFORADAR.ID - Apakah kamu menyukai anime Naruto? Ya, Naruto adalah karakter anime paling populer sepanjang sejarah dan memiliki banyak penggemar, termasuk di Indonesia.
Karakter ini dikenal sebagai karakter yang bodoh dan pengacau, tetapi ia juga memiliki beberapa karakteristik yang membuatnya sangat populer di kalangan penggemarnya. Naruto adalah serial anime dan manga tentang seorang ninja bernama Naruto Uzumaki yang berjuang untuk diakui oleh teman-temannya. Seperti yang kita ketahui, sudah lama sekali serial ini berakhir, tetapi banyak orang yang masih menyukai serial ini. Berikut alasan mengapa Naruto masih dicintai banyak orang: Ada banyak konflik Alasan pertama adalah karena ada banyak konflik di Naruto. Setiap desa bermusuhan dan sering terjadi pertempuran dalam cerita di Naruto. Namun selain perang, ada juga konflik internal dalam cerita Naruto. Mengapa? Karena Naruto adalah seseorang yang dikucilkan oleh masyarakat Konoha karena kelakuan Danzo. Tentu saja hal ini sangat memilukan karena Naruto masih anak-anak dan hidup sendiri. Perjuangan setiap karakter untuk mencapai tujuan mereka Selanjutnya adalah perjuangan setiap karakter untuk mencapai tujuan mereka. Setiap orang pasti memiliki keinginan dan cita-cita masing-masing, namun untuk mencapainya bukanlah hal yang mudah. Sebagai contoh, Naruto memiliki mimpi untuk menjadi seorang Hokage. Alasan dia ingin menjadi Hokage adalah agar keberadaannya diakui oleh penduduk desa. Naruto tidak terlalu cerdas, sehingga ia harus bekerja keras dan berjuang keras. Bahkan, Naruto bekerja keras tidak hanya untuk menjadi Hokage, tetapi juga untuk menepati janjinya kepada Sakura untuk membawa Sasuke kembali. Kisah dramatis Kedua, Naruto memiliki cerita yang cukup dramatis. Sang penulis Masashi Kishimoto berhasil menyelipkan sejumlah adegan yang menguras air mata. Pertama, Naruto hidup sendirian saat masih kecil dan mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan. Kemudian kematian Jiraiya, bertemu dengan ibunya Kushina. Lalu, meninggalkan Minato setelah Perang Dunia Shinobi Keempat, dan saat menikahi Hinata. Perkelahian yang keren Anime Naruto juga menunjukkan pertarungan yang keren. Dalam manga dengan genre aksi, tentu saja pertarungan adalah nilai jualnya. Di sisi lain, anime Naruto sangat bagus untuk anak-anak, dengan adegan pertarungan yang seru, seperti saat Naruto menggunakan Rasengan, Sasuke yang menggunakan Chidori, dan Kakashi yang menggunakan Raikiri. Ending yang memuaskan Anime Naruto mengikuti perjalanan karakter dari masa kanak-kanak hingga memasuki Akademi Ninja, menjadi Genin, bergabung dengan Shippuden, hinggga menikah. Sebenarnya, ada banyak anime dan manga yang menceritakan perjalanan karakter dari kecil hingga menikah. Tapi Naruto adalah salah satu anime yang berakhir dengan akhir bisa menikah dengan orang yang dicintai. Lagu yang menyenangkan Anime Naruto tidak hanya memiliki alur cerita yang bagus dan dampak emosional yang baik, tetapi juga memutar lagu-lagu yang cocok untuk daftar putar. Beberapa lagu Naruto juga sering muncul di TikTok loh. Apakah kamu pernah mendengarnya? Itulah beberapa alasan mengapa anime Naruto masih dicintai oleh banyak orang. Apakah kamu salah satu yang masih menyukai anime Naruto?(*)Ini Alasan Mengapa Anime Naruto Masih Dicintai Banyak Orang, dari Dulu Sampai Sekarang
Jumat 25-08-2023,13:34 WIB
Reporter : Adinda Maulida Fatma
Editor : Haidaroh
Kategori :
Terkait
Selasa 04-11-2025,21:17 WIB
ILLIT Didapuk Nyanyikan Lagu Pembuka Anime ‘Tis Time for Torture Princess’
Senin 21-07-2025,20:28 WIB
Dekin no Mogura: Ketika Sage Misterius Mengumpulkan Roh-Roh Terjebak Cahaya
Selasa 15-07-2025,16:24 WIB
Mengisahkan Aksi Brutal dan Kritik Sosial, Begini Sinopsis Cerita Anime Gachiakuta
Rabu 09-07-2025,16:31 WIB
Sekian Lama Hiatus Anime Black Clover Umumkan Lanjut Season 2
Rabu 28-05-2025,19:23 WIB
Dari Desa Rag ke Pertempuran Besar: Petualangan Kai di Teogonia
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,06:25 WIB
Tren Hubungan Tanpa Status Bikin Mahasiswa Galau Brutal
Kamis 29-01-2026,06:22 WIB
Tagar “Kembali ke 2016” Viral, Jadi Tren Nostalgia Satu Dekade di Media Sosial
Kamis 29-01-2026,06:23 WIB
Kopi Bubuk Badak: Cita Rasa Lokal Menes dari Tanah Pandeglang
Kamis 29-01-2026,10:17 WIB
Manfaat Vitamin D3 bagi Kesehatan, Bantu Tulang Kuat hingga Jaga Mood
Kamis 29-01-2026,13:04 WIB
Budidaya Maggot Black Soldier Fly , Upaya KKM 35 Atasi Persoalan Sampah Permukiman Padat
Terkini
Kamis 29-01-2026,20:12 WIB
Pasukan Garuda: I Leave My Heart In Lebanon, Kisah Patriotisme dan Cinta di Tengah Misi Perdamaian
Kamis 29-01-2026,20:11 WIB
Kue Gipang: Si Manis Legendaris
Kamis 29-01-2026,20:10 WIB
Banjir tak kunjung surut, Pengurus IMM sebut Kegagalan Pemerintah Daerah
Kamis 29-01-2026,17:45 WIB
Mudik Gratis Lebaran 2026 Pemprov Banten Siapkan 885 Kursi ke Lima Provinsi
Kamis 29-01-2026,17:44 WIB