Polres Kota Tangsel tengah menyelidiki kasus penganiayaan mahasiswi Universitas Pelita Harapan (UPH), bernama AS.
Kasi Humas Polres Kota Tangsel, Ipda Galih Dwi Nuryanto mengatakan, korban telah melaporkan kasus tersebut ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polres Tangsel.
"Benar sudah kita terima laporannya tanggal 15 Februari," ujar Galih, Sabtu 18 Februari 2023.
Menurut Galih, penyidik sedang mendalami kasus ini. "Kasus masih dalam penyelidikan Sat Reskrim Polres Tangsel," jelasnya.
Menurut Galih, Sabtu 18 Fenruari 2023, korban AS kembali menjalani pemeriksaan dari penyidik. "Ada pendalaman keterangan dari penyidik," ujarnya.
Galih menambahkan, untuk kasus penganiayaan yang dialami korban dalam laporannya terjadi direntang tanggal 25 November 2022 tahun lalu.
"Terhadap bekas luka yang dialami korban telah dilakukan visum di RS Medika, Tangsel," kata Galih.
Sementara itu, AS mengaku 4 orang saksi yang mengetahui peristiwa penganiayaan terhadap dirinya, mangkir dalam pemanggilan polisi hari ini, Sabtu, 18 Februari 2023.
"Dari ketiga saksi yang merupakan teman pelaku dan satu saksi dari pacar teman pelaku, semuanya bungkam. Padahal, aku udah minta tolong ke mereka," ujar Annisa saat berbicara melalui live intsgaram miliknya, @annisasknh.
AS berjanji, ia tidak akan memaafkan kekasihnya, BJ. "Aku gak akan maafin dia. Gak mau mediasi, aku mau di di penjara," pungkasnya.
Berita ini tayang di radarbanten.co.id dengan judul: Mahasiswi UPH Dianiaya Berulang Kali Oleh Pacar Hingga Babak Belur, Viral di Medsos
Reporter: Syaiful Adha
Editor: M Widodo