PANDEGLANG, INFORADAR.ID - Gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 4,8 menggucang Sumur, Kabupaten Pandeglang, Selasa, 10 Januari 2023 sekira pukul 05.41 WIB. Guncangan gempa terasa kuat di wilayah Liwa, Lampung Barat.
Ketua Forum Kampung Siaga Bencana (KSB) Kabupaten Pandeglang Beni Madsira yang dihubungi tadi pagi melaporkan, untuk sementara belum diterima laporan kerusakan pada bangunan rumah.
"Hanya saja warga di wilayah Sumur merasakan guncangan gempa," katanya, Selasa, 10 Januari 2023.
Guncangan gempa bumi yang terjadi di waktu pagi membuat sebagian warga bergegas ke luar rumah. Mewaspadai terjadinya hal tidak diinginkan.
"Kami mengimbau kepada warga untuk tidak panik. Gempa bumi tidak berpotensi tsunami," katanya.
Ruyadinata, nelayan dan juga Ketua RT 03 RW 04 Kampung Ketapang, Desa Tunggaljaya, Kecamatan Sumur, menuturkan, saat gempa terjadi ia sedang berada di tengah laut.
"Jadi tidak merasakan adanya guncangan gempa bumi. Tapi kalau keluarga saya yang berada di darat di Sumur setelah dihubungi melalui sambungan telepon selularnya merasakan adanya getaran gempa namun tidak sampai merusak," katanya.
Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Hartanto mengatakan, gempa bumi tektonik Magnitudo 4,8 dirasakan di Liwa, Lampung Barat. "Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa guncangan di Luwu akibat gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,8 berpusat di Sumur. Episenter terletak
pada koordinat di laut pada jarak 99 kilometer Barat Laut Sumur, pada kedalaman 13 kilometer," katanya.
Jenis dan mekanisme gempa bumi dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas
terusan Sesar Semangko Timur di Laut. Dampak gempa bumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi ini dirasakan di wilayah Liwa dengan Skala Intensitas I MMI.
"Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut," katanya.