Disway Award

Tren Fashion Hijab Pashmina Kaos Semakin Digemari Kaum Perempuan

Tren Fashion Hijab Pashmina Kaos Semakin Digemari Kaum Perempuan

trend fashion hijab pashmina kaos --

INFORADAR.ID Tren fashion hijab terus mengalami perkembangan, salah satunya adalah hijab pashmina berbahan kaos yang kini semakin digemari oleh kalangan perempuan, khususnya remaja dan mahasiswa.

Hijab jenis ini dinilai praktis, nyaman, serta mudah dipadukan dengan berbagai gaya busana sehari-hari.

Pashmina kaos memiliki karakter bahan yang lembut, elastis, dan tidak mudah kusut sehingga cocok digunakan untuk aktivitas harian seperti kuliah, bekerja, maupun kegiatan santai.

Selain itu, bahan kaos yang adem membuat pengguna tetap merasa nyaman meski digunakan dalam waktu lama, walaupun tidak memakai peniti pasmina berbahan kaos ini tetap stabil dengan gaya meleyot nya.

Dari segi tampilan, hijab pashmina kaos hadir dengan berbagai pilihan warna netral hingga warna cerah yang sedang tren.

Model pemakaiannya pun cukup sederhana tanpa memerlukan banyak peniti atau jarum, sehingga praktis bagi pengguna yang mengutamakan kecepatan dan kerapihan.

Banyak pelaku usaha fashion lokal atau online shoop memanfaatkan tren ini dengan memproduksi pashmina kaos berkualitas namun tetap terjangkau.

Harga yang relatif murah membuat hijab ini mudah diakses oleh berbagai kalangan remaja perempuan.

Dengan kenyamanan, kepraktisan, serta desain yang modern, hijab pashmina kaos diprediksi akan terus menjadi pilihan utama dalam dunia fashion muslimah di Indonesia.

 

Maria ulfah mahasiswa ilmu komunikasi Universitas mathlaul anwar banten

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: