Pulau Merak Kecil, Wisata Bahari yang Menawan di Banten
Wisata bahari di Pulau Merak Kecil, Cilegon Banten--
INFORADAR.ID - Pulau Merak Kecil merupakan salah satu destinasi wisata bahari yang terletak di perairan Selat Sunda, Kota Cilegon, Provinsi Banten.
Pulau ini menjadi pilihan wisata menarik bagi masyarakat yang ingin menikmati keindahan laut dengan jarak tempuh yang relatif dekat dari daratan Pulau Jawa.
Untuk mencapai Pulau Merak Kecil, wisatawan dapat menyeberang menggunakan perahu nelayan dari Pantai Mabak atau Pelabuhan Merak dengan tarif 15-20 ribu pulang pergi.
Waktu tempuh menuju pulau ini hanya sekitar 10 hingga 15 menit, sehingga sangat cocok dijadikan tujuan wisata singkat bersama keluarga atau teman.
Pulau Merak Kecil menawarkan pemandangan pantai yang indah dengan pasir putih dan air laut yang jernih.
BACA JUGA:Destinasi Cagar Alam Taman Nasional Ujung Kulon
BACA JUGA:Misi Menginspirasi di Balik Selempang Duta Kemenpora
Di sekitar pulau, wisatawan dapat melakukan berbagai aktivitas seperti berenang, snorkeling, memancing, atau sekadar bersantai menikmati suasana alam.
Keindahan bawah lautnya juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta wisata bahari.
Dengan akses yang mudah dan pesona alam yang dimilikinya, Pulau Merak Kecil layak menjadi salah satu tujuan wisata unggulan di wilayah Banten.
Wisatawan diajak untuk berkunjung dan menikmati keindahan alam sekaligus berperan aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan laut.
Artikel ditulis oleh Nessya Mayla Faiza Universitas Bina Bangsa Prodi Ilmu Komunikasi
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
