Disway Award

Nenek Keren Jadi Inspirasi: Gaya Modis Lansia yang Bikin Gen Z Terkesan

Nenek Keren Jadi Inspirasi: Gaya Modis Lansia yang Bikin Gen Z Terkesan

fashion nenek keren-pinterest/beatrice-

INFORADAR.ID - Belakangan ini, warganet dibuat takjub oleh penampilan seorang nenek keren yang viral di media sosial. 

Gaya busananya yang berani dan penuh warna mencuri perhatian publik, terutama dari kalangan Gen Z.

Tak hanya menarik perhatian, keberanian nenek keren ini dalam mengekspresikan dirinya melalui fashion justru menjadi inspirasi tersendiri bagi generasi muda masa kini.

Penampilannya yang tak biasa berhasil menantang anggapan bahwa tampil modis hanya milik kaum muda. 

Gaya Simpel tapi Ikonik

Gaya berbusana nenek keren ini mencerminkan tren “grandma core” yang kini digandrungi Gen Z. 

BACA JUGA:Jangan Terjebak! Modus Penipuan Paket Palsu di Belanja Online Shopee

BACA JUGA:Kanwil DJP Banten Adakan Donor Darah Sebagai Bentuk Kepedulian di Hari Pajak 2025

Paduan antara elemen klasik seperti cardigan, motif floral, dan tas rajut dengan item kekinian seperti sneakers dan topi membuat penampilannya terlihat segar dan kekinian. 

Tidak sedikit anak muda yang justru mulai mencoba gaya ini karena memberi kesan unik, personal, dan tetap nyaman digunakan sehari-hari.

Gaya Tak Terbatas Usia

Apa yang ditunjukkan oleh nenek keren ini bukan sekadar fashion biasa. Di berbagai negara, tren lansia modis makin banyak ditemukan. 

Tokoh seperti Moon Lin dari Taiwan, Silver Tetsuya dari Jepang, hingga pasangan Tomi dan Tsuyoshi, menunjukkan bahwa siapa pun bisa menjadi inspirasi gaya, tak peduli usia. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: