Nikmati Akhir Pekanmu di Objek Wisata Kandang Godzilla, Tebing Koja Tangerang Banten
Pemandangan tebing koja saat sore hari.-Instagram/@tebing_koja-
INFORADAR.ID – Kota Tangerang saat ini telah memiliki destinasi wisata yang banyak disambangi masyarakat. Destinasi tersebut bernama Tebing Koja atau biasa dikenal dengan sebutan Tebing Koja Godzilla Cliff, julukannya seram ya.
Pemandangan indah berpadu dengan keindahan tebing eksotis, kolam dan persawahan yang hijau. Di sepanjang tebing, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan rerumputan hijau dan semak belukar, seperti adegan dalam film Godzilla's Cage.
Ada banyak singkapan batu kapur di daerah itu, dengan hamparan sawah hijau yang luas dan vegetasi lainnya, dan air hijau di rawa-rawa penambangan pasir kuno.
Pemandangan Tebing Koja menyerupai lembah di bawah persawahan, danau kecil yang dikelilingi tebing dan bukit pasir yang terbentuk secara alami dari sisa-sisa proses penambangan
Wisata Alam Tebing Koja tergolong berada di kawasan pertanian. Untuk mencapai tempat ini, pengunjung harus melewati perkebunan dan persawahan yang masih sangat asri. Lokasi ini membuat Tebing koja yang menjadi favorit para pengunjung.
Tempat wisata Tebing Koja ini sangat cocok dijadikan sebagai spot fotografi dengan angle pengambilan gambar yang menarik. Di tempat ini kita bisa berfoto dengan banyak tempat yang berbeda.
Selain bebatuan yang mirip Godzilla, masih ada singkapan bebatuan yang terlihat seperti portal yang bisa menjadi pilihan untuk fotografi. Nikmati pemandangan dari atas tebing hingga ke bawah. Di bawah ini kita bisa berjalan melewati persawahan dan batu kapur kecil serta ladang sayur.
Di bagian bawah juga terdapat gubuk kecil yang menjual minuman dan makanan ringan. Dapat digunakan untuk berteduh dan beristirahat jika lelah dan panas.
Lokasi Tebing Koja Gozilla berada di Desa Cikuya, Solear, Tangerang, Banten. Jaraknya yang tidak terlalu jauh dari jalan raya membuat tempat wisata Tebing Koja ini sangat mudah ditemukan.
Dengan membayar tiket masuk sebesar Rp 3000 perorang dan biaya parkir sebesar Rp 3000 untuk roda dua dan Rp 5000 untuk roda empat, kamu sudah dapat menikmati panorama alam kandang dari Godzilla ini geng.
Jadi tunggu apalagi, untuk kamu warga sekitar kota tangerang dan sekitarnya atau untuk kamu dari warga kota lain, bisa juga coba destinasi wisata ini.(*)
Konitatu Rahmah, Mahasiswa PPL UIN SMH Banten
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: